17 September 2015

ANALISIS ALTERNATIF KEBIJAKAN PEMERINTAH UNTUK MENGHADAPI MASYARAKAT EKONOMI ASEAN (MEA) 2015

17 September 0 Comments

MEA adalah bentuk integrasi ekonomi ASEAN dalam artian adanya system perdagaangan bebas antara Negara-negara asean. Indonesia dan sembilan negara anggota ASEAN lainnya telah menyepakati perjanjian Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) atau ASEAN Economic Community (AEC).

Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) adalah realisasi tujuan akhir dari integrasi ekonomi yang dianut dalam Visi 2020, yang didasarkan pada konvergensi kepentingan negara-negara anggota ASEAN untuk memperdalam dan memperluas integrasi ekonomi melalui inisiatif yang ada dan baru dengan batas waktu yang jelas. dalam mendirikan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), ASEAN harus bertindak sesuai dengan prinsip-prinsip terbuka, berorientasi ke luar, inklusif, dan berorientasi pasar ekonomi yang konsisten dengan aturan multilateral serta kepatuhan terhadap sistem untuk kepatuhan dan pelaksanaan komitmen ekonomi yang efektif berbasis aturan.

Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) akan membentuk ASEAN sebagai pasar dan basis produksi tunggal membuat ASEAN lebih dinamis dan kompetitif dengan mekanisme dan langkah-langkah untuk memperkuat pelaksanaan baru yang ada inisiatif ekonomi; mempercepat integrasi regional di sektor-sektor prioritas; memfasilitasi pergerakan bisnis, tenaga kerja terampil dan bakat; dan memperkuat kelembagaan mekanisme ASEAN. Sebagai langkah awal untuk mewujudkan Masyarakat Ekonomi ASEAN.

05 September 2015

Antara Kontradiksi, Makna, serta Pesan Tersirat dari “Memiliki Kehilangan”nya Letto

05 September 2 Comments

Oleh : Rosyadi


|| Tak mampu melepasnya, walau sudah tak ada ||

|| Hatimu tetap merasa masih memilikinya ||

|| Rasa kehilangan hanya akan ada ||

|| Jika kau pernah merasa memilikinya ||

|| Pernahkah kau mengira kalau dia kan sirna ||

|| Walau kau tak percaya dengan sepenuh jiwa ||

|| Rasa kehilangan hanya akan ada ||

|| Jika kau pernah merasa memilikinya ||

(Memiliki Kehilangan-Letto)



Lirik diatas pastinya sudah tak asing lagi bagi kita, terutama bagi kita pecinta musik tanah air lebih-lebih mereka yang berasal dari Jogja atau sekitarnya. Yap, bener banget, lirik lagu diatas adalah penggalan lirik yang ditulis oleh Sabrang Mowo Damar Panuluh atau yang lebih dikenal dengan nama Noe Letto. Memiliki kehilangan merupakan salah satu single grup band Letto pada diskografi album Don't Make Me Sad yang release pada tahun 2007.